Pimpinan, Staf Ahli dan Stakeholder Fakultas Kedoketran UMSU
FK UMSU mengadakan pertemuan dalam rangka revisi kurikulum tahun 2020 diadakan pertemuan tim revkur, Pimpinan FK bersama staf ahli dan stakeholder, dalam rangka penguatan profil lulusan. (Selasa, 07/07/2020)
Saat ini yang menjadi kata kunci dalam profil lulusan FK UMSU adalah profesionalisme, berorientasi komunitas dan berlandaskan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan. Hal ini menjadi topik utama dalam pertemuan. Yaitu membahas apakah ketiga kata kunci profil lulusan tersebut masih relevan atau diperlukan adanya revisi atau penambahan.
Pertemuan dihadiri oleh Pimpinan Fakultas Kedokteran UMSU Dekan Prof. Dr. H. Gusbakti Rusip, M.Sc, PKK, AIFM, AIFO-K, Wakil Dekan I, dr. Siti Masliana Siregar, Sp.THT-KL(K), Wakil Dekan III dr. H. Elman Boy, M.Kes, FIS-PH, FIS-CM, AIFO-K Fak.Kedokteran UMSU, Ketua prodi dan Sekretaris Prodi. Selain itu hadir juga staf ahli FK UMSU dan stakeholder, antara lain : dr. Ade Taufiq, Sp OG, dr. Delyuzar, M.Ked(PA).,Sp.PA(K), dan dr. Isti Ilmiati Fujiati, M.Sc., CM-FM., M.Pd., dr. Makmur Husaini DTM&H.,Sp.Par.K serta Ibu Nur Rahma Amini, S.Ag., M.Ag ketua BIM UMSU.